Jenang Mutioro Lembut Bikin Nagih

Mas Sur Snack Maret 18, 2021

 


Apa kabar sobat semua? Semoga kita selalu dalam keadaan sehat seger waras, tidak kurang suatu apa... Aamiin. Dan kembali bersama saya, pusat jajanan pasar Tasikmadu dimana untuk postingan kali ini masuk dalam urutan jenang, yaitu jenang mutioro. Silahkan cek pada gambar diatas.



Persis seperti namanya, jenang mutioro merupakan gabungan dari jenang dan mutioro. Kalau ada yang sering jajan, mungkin tidak asing dengan kuliner Jenang Solo. Dimana dalam jenang solo banyak sekali variasi jenang yang bisa kita lihat. Variasi itu juga yang membedakan rasa maupun warna.



Cek juga postingan sebelumnya : Snack Jadul Gethuk Lindri



Disamping lapak saya ada yang jual jenang solo baru beberapa minggu ini, dan ditempat saya sendiri juga sudah menyediakan jenis jenang yang serupa sejak awal buka. Dengan 2 jenis varian isi, yaitu jenang mutioro. Sehingga kemudian disebut dengan jenang mutioro.



Dalam paket jenang ini, nanti akan ditambah dengan gula manis. Pelengkap untuk memberikan rasa yang lebih komplit pada jenang. Jadi jika kamu beli jenang, tidak dikasih gula sebaiknya minta pada penjualnya. Soalnya kurang lengkap banget saat makan tanpa gula jenangnya. Dan mungkin saya juga tidak doyan. Ha....



Kalau saya cermati dari beberapa yang sering membeli jenang solo ini, memang tidak semua kalangan. Meskipun hanya beberapa kalangan tertentu, namun kalau sudah merasakan bisa membuat anda ketagihan. Rasa super lembut dan legit.



Bagi anak balita dan orang tua, jenang mutioro sangat cocok untuk digunakan sebagai sarapan pagi. Dan ini sudah banyak yang membuktikan.



Kelembutan dari jenang ini tentu saja berpengaruh dari proses pembuatan. Dan juga rasa akan menjadi salah satu penentu untuk membuat pelanggan datang lagi. Karena tidak semua orang bisa membuat jenang dengan tekstur lembut sepeti diatas. Meskipun ada jenang titipan dengan harga lebih murah, namun dari rasa masih endul jenang mutioro ini.



Ternyata kalau tidak paham proses pembuatan dan bahan yang digunakan, akan membuat aroma jenang berbeda. Salah satunya keluar bau apek dalam jenang tersebut. Dimana akan dapat mengurangi nafsu makan saat dikonsumsi.



Begitu juga dengan mutioro nya. Tidak semua orang suka dengan mutioro. Ada yang ingin membeli varian jenangnya saja tanpa mutioro. Namun, ada juga yang dulu minta mutioro saja tanpa jenang putihnya. Komplek memang.



Jika anda sebagai salah satu pecinta jajanan pasar, maka Jenang Mutioro ini snack wajib yang harus anda coba. Sangat rugi jika belum penah mencoba jenang mutioro untuk menambah seni rasa pada snack jajanan anda.



Jika anda berada didaerah Tasikmadu Karanganyar Surakarta Solo, silahkan bisa icip-icip dilapak kami. Yaitu Pusat jajanan pasar sondokoro tasikmadu karanganyar. Tepatnya di depan indomaret tasikmadu. Banyak jenis snck yang dapat anda gunakan sebagai cemilan dan atau suguhan acara dirumah. Enaknya lagi, bisa kami kirim sampai rumah tanpa ada tambahan biaya apapun. Cek alamat lapak kami di gmaps dengan kunci "pusat jajanan pasar karanganyar tasikmadu".



Silahkan simpan dulu nomor kami 085211907384, siapa tahu suatu saat anda butuh untuk snack suguhan acara di rumah. Atau untuk tetangga teman saudara bisa juga di rekomendasikan. Semoga acara anda lancar dan mendapatkan suatu hasil yang diinginkan bersama. Salam Damai. Tenongan.com*

Related Posts

Show comments